Senin, 04 April 2016

Informasi Jadwal Pendaftaran Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta Tahun 2016/2017

Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Kesehatan RI, secara administratif Poltekkes Surakarta berada di bawah Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kesehatan (Badan PPSDM Kesehatan) Kementerian Kesehatan, dan secara teknis dibina oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kesehatan (Pusdiklatnakes), yang mempunyai tugas menyiapkan peserta didik untuk menjadi tenaga kesehatan profesional yang beriman dan bertaqwa, kreatif, inovatif, dan memiliki daya saing kuat pada Program Diploma III dan IV. 

Disamping itu Poltekkes Kemenkes Surakarta berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 355/E/0/2012 secara akademis dibawah pembinaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Lokasi Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta berada di beberapa tempat :
A. Kampus I (Jl. Letjend Sutoyo Mojosongo, Surakarta – 57127)
1. Kantor Direktorat
2. Jurusan Keperawatan
3. Jurusan Terapi Wicara
4. Jurusan Akupunktur 

B. Kampus II (Jl. Adi Sumarmo, Tohudan, Colomadu, Karanganyar - 57173)
1. Jurusan Fisioterapi
2. Jurusan Okupasi Terapi
3. Jurusan Ortotik Prostetik

C. Kampus III (Jl. Ksatrian No. 2 Danguran, Klaten)
1. Jurusan Kebidanan
2. Jurusan Jamu

Jika anda ingin melanjutkan studi ke Poltekkes Surakarta berikut informasi jalur penerimaan dan jadwal pendaftarannya

Info lebih lanjut :
Direktorat Politeknik Kementerian Kesehatan Surakarta
JL. Letjend Sutoyo Mojosongo - Surakarta 57127
Telp. (0271) 856929  Fax (0271) 855388
Website   : www.poltekkes-solo.ac.id
E-mail    : adakpoltekkes.solo@yahoo.com
Blog     : spmbpoltekkessolo.wordpress.com
FB       : Uptik Adak Poltekkes Solo

Share this