Jumat, 21 Agustus 2015

Syarat Pendaftaran Taruna STMKG / AMG 2015

Syarat Pendaftaran Taruna STMKG / AMG 2015 - Masih galau nunggu pembukaan pendaftaran STMKG? Sekedar untuk mengingatkan kepada adek-adek yang ingin mendaftar masuk STMKG , agar tidak lupa untuk membaca baik-baik syarat masuk STMKG. Karena syarat-syarat ini nilainya mutlak untuk dipenuhi semuanya.

logo,icon,STMKG,jakarta,2015,2016

Oleh karena itu , berikut kami kutip kan kembali syarat masuk STMKG dari penerimaan taruna baru tahun 2014 kemarin. Namun tidak menutup kemungkinan nantinya Syarat Penerimaan STMKG 2015 akan berubah.

Syarat penerimaan STMKG 2014

  1. Pria/Wanita, warga negara Indonesia, sehat jasmani dan rohani, tidak buta warna, tidak berkacamata
  2. Umur tidak kurang dari 17 tahun dan tidak lebih dari 23 tahun pada tanggal penerimaan yang akan ditetapkan nantinya (tahun kemarin ditetapkan per tanggal 1 september 2014 )
  3. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama pendidikan
  4. Bebas narkoba
  5. Lulus atau akan lulus SMA/MA jurusan IPA atau SMK dengan kompetensi keahlian teknik elektronika industri, teknik mekatronika, teknik jaringan akses, teknik transmisi telekomunikasi, rekayasa perangkat lunak atau teknik komputer dan jaringan
  6. Lulusan SMK dengan kompetensi keahlian pada no. 5 tersebut hanya dapat mendaftar untuk jurusan Instrumental. Kompetensi keahlian selain tersebut pada no. 5 tidak akan diterima
  7. Nilai Kognitif untuk Fisika, matematika dan bahasa inggris di Kelas XI semester 2 dan Kelas XII semester 1 masing-masing minimal 70 (bukan hasil pembulatan atau hasil rata-rata)
  8. Tidak sedang menjalankan ikatan dinas dengan instansi lain
  9. Tinggi badan minimal 163 cm untuk pria, dan 156 cm untuk wanita dengan berat badan seimbang
  10. Bersedia bekerja di badan meteorologi dan geofisika sesuai dengan ketentuan yang berlaku sejak dinyatakan lulus pendidikan, dan bersedia ditempatkan di mana saja di seluruh wilayah negara Republik Indonesia
*Sangat mungkin akan ada perubahan syarat pendaftaran untuk seleksi masuk STMKG 2015/2016 ,dst. 
Sudah memenuhi semua persyaratannya ? Siap-siap lanjut untuk pendaftaran STMKG selanjutnya. Cek informasi pendaftaran STMKG di stmkg.ac.id , nantinya pengumuman akan diumumkan langsung disana dan juga di infostmkg.com.
Sabar ya adek-adek menunggu pembukaan pendaftaran, karena pendaftaran taruna baru sekolah kedinasan seperti STMKG ,koordinasinya langsung bersama menpan. Ingat, seleksi masuk STMKG = seleksi CPNS :)
 
Sumber : http://www.infostmkg.com/2015/04/syarat-pendaftaran-stmkg-jakarta.html

Share this